Kamis, 13 Desember 2012

Berusaha Menjadi Model Terbaik




Dikutip dari.kak seto’’Membantu Anak Balita mengelola Amarahnya’’

Berusaha Menjadi Model Terbaik

Untuk mendidik buah hati memang tidak ada cara lain selain menjadikan diri orang tua sebagai model.Anak-anak adalah peniru yang paling baik sehingga orang tua haruslah menjadikan diri  dirinya contoh figure yang baik karena orang tua adalah model utama dan paling dekat dalam kehidupan anak.Apabila orang tua tak mampu mengendalikan emosi dan dirinya dengan baik maka sukar untuk mengharapkan anak untuk mengendalikan diri.Hal ini lebih berperan  lagi pada anak usia dini ketika komunikasi verbal belum dapat dilakukan dengan efektif.Sikap dan perilaku  nonverbal  memilikim arti amat penting.
Selain mencoba mengendalikan diri  sendiri saat bertingkahlaku  di depan anak-anak,orang tua juga harus mendorong anak  untuk berperilaku secara positif.Perilaku positif dapat terdorong  dengan pola pikir yang positif.Cara menumbuhkan pola pikir positif terhadap segala sesuatu  dengan porsi lebih banyak dibandngkan pernyataan negative.Orang tua dapat menerapkan prinsip ‘’ empat banding satu’’ yaitu membuat empat pernyataan positif setiap kali hendak membuat satu pernyataan negative tentang anak atau tentang sesuatu yang lain.
Karena orang tua adalah terbaik bagi anak-anak ,maka tunjukkanlah bagaimana cara orang dewasa mengatasi kemarahan dan kekecewaan dengan sikap tenang.Jadikan guru bagi si buah hati sambil  membantu mereka memahami dari apa yang orang tua teladani.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar